Apa Yang Dimaksud Dengan Hematologi?

Hematologi merupakan satu cabang kedokteran yang berfokus pada diagnosis, penanganan, pencegahan, dan pemeriksaan gangguan-gangguan sistem hematopoietik, hemostatik, limfatik, serta gangguan interaksi antara darah dan dinding pembuluh darah.

Kapan dan siapa yang Harus Mencari Pertolongan Medis?

Semua individu yang memiliki kondisi hematologis, baik yang bersifat ganas ataupun jinak. Kondisi hematologi ganas diantaranya mencakup leukemia, limfoma, multipel mieloma, dan neoplasma mieloproliferatif. Kondisi hematologis jinak dapat mencakup anemia, vena-tromboemboli, dan hemoglobinopati, contohnya Talasemia dan gangguan pendarahan.

Perawatan apa saja yang ditawarkan?

Penanganan yang diberikan akan tergantung pada penyakit penyebabnya. Penanganan dapat mencakup kemoterapi, imunoterapi, terapi tertarget, infus zat besi intravena, kelasi zat besi, transfusi darah, dan transplantasi sel punca hematopoietik.

Prosedur Bedah
Beberapa kondisi hematologis mungkin memerlukan biopsi aspirasi sumsum tulang dan trefin (BMAT) untuk penegakkan diagnosis.